Contoh, Struktur, dan Kaidah Kebahasaan Teks Biografi





Teks Biografi menceritakan perjalanan tokoh mulai dari nol hingga waktu tertentu. Bahasa yang dipakai dalam penulisan Teks Biografi tidak boleh mengandung "kedekatan pada tokoh", misalnya saja: 'Biografi Ibu Saya'.

Walaupun kita dekat dengan tokoh, kita tetap harus menggunakan bahasa, seolah-olah kita tidak kenal dengan tokoh.

Budi : Pendidikan Bisa Didapat dari Pengalaman


Budi lahir di Yogyakarta pada 15 Agustus 1965. Beliau adalah anak ketiga dari lima bersaudara pasangan Bambang dan Ati. Keluarga ini adalah keluarga petani. Ayah beliau juga menjadi kepala dusun. Nama Budi sendiri memiliki arti “Baik” dengan harapan agar dia menjadi anak yang patuh. Kehidupan masa kecilnya sederhana tapi selalu diisi dengan kebahagiaan dan kenakalan.


Budi pernah mengenyam pendidikan di SDN 1 Sonoewu (1972-1978). Beliau termasuk siswa yang pandai, oleh karena itu ia mendapat beasiswa. Sebelum usai menamatkan sekolah, keluarga beliau mengalami kebangkrutan. Hal ini memaksa orang tua beliau untuk menjual seluruh tanah pertanian yang dimilikinya. Melihat orang tuanya yang kebingungan memulihkan keuangan dan tangisan kedua adiknya yang masih sangat kecil, beliau memutuskan untuk tidak melanjutkan sekolah. Sebenarnya ia juga mendapat kesempatan untuk melanjutkan ke SMP melalui beasiswa yang didapatnya, akan tetapi permintaan ibunya untuk membantu memulihkan keadaan keluarganya lebih kuat. Walaupun tidak melanjutkan sekolah beliau tidak patah semangat. Beliau berprinsip pendidikan bisa didapatkan dimana saja.


Budi memulai dengan menjadi buruh tani. Ia berpindah dari satu kebun ke kebun yang lain untuk mencangkul tanah, menggugurkan daun apel, merapikan cabang apel, memetik apel, dan kuli angkut alat-alat pertanian. Meskipun penghasilannya tidak banyak, beliau tetap mensyukurinya. Keuletan dan ketegasan beliau menjadikannya sebagai kepercayaan seorang pemilik tanah untuk menjadi mandor di perkebunannya.


Ayah beliau sebagai pelopor kebudayaan pencak di desa memudahkan beliau untuk masuk ke perguruan silat tanpa membayar. Hal ini membuka kesempatan bagi beliau untuk lebih memperbanyak pengalaman dan teman.


Dengan penghasilan sebagai mandor ia akhirnya dapat membeli sepeda motor. Pada waktu itu sepeda motor bisa dibilang masih langka, teman seperguruan beliau mengajak beliau untuk menjadi ojek. Penghasilan yang diperoleh dari hasil mengojek cukup menguntungkan. Tidak hanya itu, beliau juga berternak sapi untuk menambah penghasilan. Bertahun-tahun beliau menekuni tiga profesi tersebut hingga akhirnya dapat mengumpulkan uang untuk membeli sebidang tanah pertanian apel yang berisi 200 pohon apel dengan harga Rp60.000.000,00.


Perkebunan apel beliau mulai berkembang. beliau mulai melepaskan profesinya sebagai tukang ojek, akan tetapi masih mempertahankan profesinya sebagai peternak sapi. Seiring dengan berjalannya waktu, nalurinya lebih memilih pertanian. Oleh karena itu beliau menjual sapi-sapinya dan membeli lahan pertanian baru.


Pada 1997 tepatnya 10 Dzulhijjah Budi menikah dengan Erni. Beliau dikaruniai dua anak perempuan yaitu Sulis dan Anggi. Bersama istri tercintanya beliau terus berusaha mengembangkan usahanya di bidang pertanian dan membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat sekitar.


Struktur Teks Cerita Ulang Biografi


  • Orientasi: Paragraf 1
  • Urutan Peristiwa Kehidupan Tokoh: Paragraf 1-6


Memahami Kaidah Kebahasaan Teks Biografi



1. Pronomina

Kata ganti, fungsinya mengganti nama orang atau benda.
  • Budi lahir di Yogyakarta pada 15 Agustus 1965. 
  • Beliau adalah anak ketiga dari lima bersaudara pasangan Bambang dan Ati.
  • Kehidupan masa kecilnya sederhana tapi selalu diisi dengan kebahagiaan dan kenakalan.
  • Ia berpindah dari satu kebun ke kebun yang lain untuk mencangkul tanah, menggugurkan daun apel, merapikan cabang apel, memetik apel, dan kuli angkut alat-alat pertanian.
  • Keuletan dan ketegasan beliau menjadikannya sebagai kepercayaan seorang pemilik tanah untuk menjadi mandor di perkebunannya.



2. Pengacuhan pada Kebahasaan Teks Biografi





No Pengacuhan Hal yang Diacu Pengacuan dalam Kalimat
1 Hal ini Keluarga,beliau mengalami kebangkrutan. Hal ini memaksa orang tua
beliau untuk menjual suluruh tanah pertanian yang dimilikinya.
2 Hal ini Ayah beliau sebagai pelopor kebudayaan pencak di desa
memudahkan beliau untuk masuk ke perguruan silat
tanpa membayar.
Hal ini membuka kesempatan
bagi beliau untuk lebih memperbanyak pengalaman dan teman.
3 Tidak hanya itu Penghasilan yang diperoleh
dari hasil mengojek cukup menguntungkan.
Tidak hanya itu, beliau
juga berternak sapi untuk menambah penghasilan.


3. Kejadian atau Peristiwa, Waktu, dan Tempat pada Teks Biografi



No Peristiwa Waktu Tempat
1 Lahir 5 Oktober 1965 Yogyakarta
2 Sekolah 1972-1978 SDN 1 Sonosewu
3 Menikah 10 Dzulhijjah,(1997) Yogyakarta

4. Kata Kerja (Verba) Material

 Kata kerja Materiil adalah kata kerja yang menjadikan subyek melakukan sesuatu.


5. Konjungsi
Konjungsi Intrakalimat adalah konjungsi yang menghubungkan kata dengan kata, sedangkan konjungsi antarkalimat adalah konjungsi yang menghubungkan kalimat demi kalimat



6. Kalimat Simplek



No Subjek Predikator Pelengkap+Keterangan
1 Budi lahir di Yogyakarta pada 15 Agustus 1965.
2 Budi pernah mengenyam pendidikan di SDN 1 Sonoewu
3 Ia mendapat beasiswa
4 Orang tuanya menjual seluruh tanah pertanian
yang dimilikinya.
5 Beliau memutuskan untuk tidak melanjutkan
sekolah
6 Ia akhirnya dapat membeli sepeda motor
7 Beliau juga beternak sapi untuk menambah penghasilan
8 Perkebunan
apel beliau
mulai berkembang
9 Budi menikah dengan Erni
10 Beliau dikaruniai dua anak perempuan




Labels:

Post a Comment

- Comment dilarang spam-menyebarkan link
- Untuk mendapatkan backlink berkomentarlah menggunakan gmail / openid
- Dilarang komentar 'dewasa'
-Sharing is Caring. Jangan lupa like fanpage kami

Refano Pradana

{google-plus#https://plus.google.com/u/0/112244076923112035800/} {pinterest#https://id.pinterest.com/apsdbgsmgs/}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget